Latest News

Iklan

" });

MU Mulai Blusukan Ke Madura Cari Pemain U-21

Achsanul Qosasi - GOAL
SLI - Persepam Madura United mulai berburu pemain untuk pembentukan tim U-21. Tim tersebut rencananya akan mengikuti kompetisi Indonesia Super League (ISL) U-21 2014. 

Dalam perburuan itu, tim pencari bakat Persepam memulai perburuan mereka dengan blusukan ke penjuru timur pulau Madura, Kabupaten Sumenep. Pada minggu ini, tim pencari bakat akan memantau para pemain U-21 dari beberapa klub lokal yang ada di wilayah itu seperti PS Naga Surya dan PS HW Pasongsongan.

Rencananya, selain Sumenep, tim pencari bakat juga akan blusukan ke Pamekasan, Sampang, dan Bangkalan. "Saat ini kami sedang melakukan pemantauan terhadap pemain-pemain Madura. Pertengahan Maret akan dilakukan seleksi," ujar Achsanul Qosasi, manajer Persepam.

Achsanul mengungkapkan lebih memprioritaskan pemain lokal asli Madura yang akan mengisi skuat tim Persepam U-21. Anggota DPR RI ini meyakini bahwa kualitas para pemain lokal Madura bakal bisa bersaing di kompetisi level nasional U-21.

Namun demikian, mantan Bendahara PSSI ini mengatakan masih belum menunjuk pelatih kepala untuk tim Persepam U-21. 

Kompetisi ISL U-21 merupakan kompetisi yang mempertemukan tim di bawah usia 21 tahun dari seluruh klub peserta ISL. Kompetisi ini tercatat telah dilaksanakan lima kali, dan Persela U-21 menjadi tim yang meraih gelar juara terbanyak. Setelah mampu merebut dua gelar secara berturut-turut pada musim 2011 dan 2012.[goal]